MERETAS HARAPAN DI KAMPUNG PETATAS
(Sebuah antologi catatan kehidupan masyarakat di Teluk Bintuni, Papua Barat)
Yogyakarta, PSKK UGM – Papua tidak hanya sekadar koteka, rambut keriting, dan kulit hitam, atau tambang emas di Grasberg dan Ertsberg. Meskipun banyak yang tahu dan sadar terhadap eksotisme Bumi Papua, hanya segelintir saja yang menyadari kompleksitas sosial budaya masyarakatnya.
Sebuah buku berjudul “Meretas Harapan di Kampung Petatas” telah terbit dan hadir dengan kumpulan tulisan yang mencoba menggambarkan secara jujur dan nyata perihal sosial budaya masyarakat Papua, khususnya masyarakat di kampung-kampung lokal di Kabupaten Teluk Bintuni, Provinsi Papua Barat. Sementara video berikut merupakan potongan kecil dari isi buku dengan judul yang sama.